Info Fakta!

MEMBANGUN WADAH PENGEMBANGAN PRESTASI, FEMIE TARBIYAH GELAR EXPO KARYA INOVASI MAHASISWA & LOMBA INFOGRAFIS SPESIAL HARI GURU NASIONAL

Pada Kamis, 23 November 2023 semarak kegiatan FEMIE (Festival for Event  Management of Islamic Education) spesial Hari Guru Nasional digelar di halaman gedung M Fakultas Tarbiyah. Event ini menjadi praktik penyelenggaraan Event secara langsung pada Mata Kuliah Event Management yang diampu oleh Dosen Intan Nuyulis Naeni P.,M.Pd.I. Seluruh acara didesain penuh oleh mahasiswa MPI Semester 7 yang berperan sebagai Event Organizer dari pra hingga pelaksanaan acara. Dimana acara ini bertujuan untuk mengembangkan prestasi mahasiswa Fakultas Tarbiyah sekaligus memberikan wadah bagi setiap mahasiswa untuk memiliki tempat menyajikan karyanya kepada audience yang lebih luas.

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh mahasiswa Fakultas tabiyah mulai dari jurusan PAI, MPI, PBA, TBInggris, TBIndonesia, TIPA dan TM, yang menampilkan beberapa karya inovatif yang beragam seperti media dan teknologi pembelajaran, karya ilmiah berupa buku, artikel, edupreneurship berupa business plan, scholl plan dll.

Pengunjung juga sangat antusias mengikuti kegiatan ini, dimana setiap pengunjung juga diberikan kesempatan untuk memberikan vote terhadap stand expo Prodi pilihan masing-masing. Yang mana penilaian atau vote dari pengunjung akan menjadi salah satu kriteria penilaian.

Selain itu Lomba Infografis Nasional juga digelar bersamaan dengan Expo Karya Inovasi Mahasiswa Tarbiyah. Infografis dilombakan dalam bentuk poster dengan tema “Merdeka Belajar, Merdeka Berkarya” yang telah diikuti oleh berbagai Mahasiswa lintas Kampus. Event juga diramaikan dengan gebyar talenta dan guest star show yang dipentaskan di panggung utama acara.

“acara ini dilaksanakan dengan harapan dapat memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk menampilkan karyanya kepada sesama mahasiswa maupun masyarakat. Sekaligus akan lebih baik lagi jika karya yang disajikan mahasiswa IAIN Kediri mampu menginpirasi masyarakat luas”, tutur Dr. Untung Khoirudin, M.Pd.I Kaprodi MPI dalam sambutan pembukaan Acara Femie 2023.

Selain menjadi wadah dalam pameran karya dan inovasi prestasi mahasiswa, kegiatan ini juga memiliki fokus dalam tujuan motivasi dan pemberdayaan mahasiswa. Hal ini dinilai sebagai langkah penting dalam memperkuat kualitas pendidikan tinggi. Dengan terus mendukung dan mempromosikan inisiatif semacam ini, kita dapat di dunia akademik dan profesional, sambungnya. memastikan bahwa mahasiswa memiliki akses dan kesempatan untuk meraih keberhasilan.